Tutorial Cara Flash Polytron Zap 5 4G450


Diantara pengguna handphone terutama smartphone android, sebagian besar sudah mengetahui apa itu flash atau sering disebut install ulang perangkat dan kegunaannya. Sedikit review saja bahwa flash dapat menyembuhkan beberapa penyakit handphone seperti, hang Logo, Bootloop, Lupa Pola atau Sandi, dan Upgrade versi perangkat.

Tak perlu berlama-lama ya sepertinya, bahan bahannya di bawah ini...

1. Firmware Polytron Zap 5 4G450 atau DI SINI
2. Driver Qualcomm
3. QPST

 Setelah terdownload semua bahannya, kemudian extract lalu install Driver dan QPST terlebih dahulu.. Selanjutnya langsung ke proses flashing, berikut langkah langkahnya:

1. Dalam keadaan hp off, tekan tombol Volume Up + Volume Min sambil Colokkan hp ke komputer dengan kabel USB, maka layar hp akan berkedip sekali dan lihat device manager apakah sudah terhubung pada mode 9008 seperti gambar berikut


2. Buka QFIL yang ada di Start >> All Programs >> QPST >> QFIL 
3. Jika sudah terbuka, lalu masukkan firmware di Qfil, yang pertama cocokkan COM pada device manager dengan Qfil.

Jika sudah sesuai lalu pada programmer path klik Browse dan cari file "prog_emmc_firehose_8916.mbn" di dalam folder Firmware yang sudah di extract tadi. Kemudian klik Load XML dan masukkan secara berurutan "rawprogram_unsparse.xml" dan "patch0.xml" maka seperti berikut tampilannya
4. Sampai pada tahap ini sudah siap flash, tinggal klik Download maka akan berjalan proses flashingnya...
tunggu hingga proses sampai selesai/success dan ponsel akan reboot, jika tidak otomatis tinggal nyalakan manual. Apabila proses failed, ulangi proses dari awal..
Semoga beruntung dan Terima kasih.
 
 
 
Disclaimer:
Saya sepenuhnya tidak bertanggung jawab atas segala bentuk akibat dari yang ditimbulkan setelah proses flashing ini, alangkah lebih bijaknya backup semua data yang dianggap penting karena akan terhapus setelah flashing. Jika ragu lebih baik serahkan kepada yang lebih ahli. karena bagaimanapun, Flashing bisa menyebabkan ponsel Mati Total.

0 comments: